Get Well Soon ataukah La Ba'sa Thohuurun In Sya Allah untuk Mendoakan Orang Sakit?
Ada ucapan lumrah yang biasa diucapkan kepada orang yang sakit, "GWS" atau Get Well Son. Ucapan ini menjadi ucapan gaul anak-anak muda biasanya. Istilah dalam Bahasa Inggris ini berarti "Semoga lekas sembuh". Tapi dalam kenyataannya, tak hanya anak muda gaul yang sering menggunakannya, bahkan golongan usia non milenial pun ikut-ikutan.
Bagaimana dengan kaum muslim? Apakah harus ikut-ikutan juga mengucapkan "Get Well Soon" atau yang sejenisnya. Tentu tidak.
Bagi Muslim, doa adalah ibadah. Bernilai pahala dan kebaikan. Bahkan doa inilah inti ibadah. Allah Ta'ala sangat senang jika hambanya berdoa kepada-Nya dengan penuh keikhlasan dan pengharapan. Sebagaimana dalam firman-Nya:
وَإِذَا سَأَلَكَ عِبَادِي عَنِّي فَإِنِّي قَرِيبٌ أُجِيبُ دَعْوَةَ الدَّاعِ إِذَا دَعَانِ فَلْيَسْتَجِيبُوا لِي وَلْيُؤْمِنُوا بِي لَعَلَّهُمْ يَرْشُدُونَ
“Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku. Maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.” (QS. Al Baqarah: 186)
Apa yang harus diucapkan untuk mendoakan orang sakit?
لَا بَأْسَ طَهُورٌ إِنْ شَاءَ اللهُ
Do’a Kedua
أَسْأَلُ اللهَ العَظِيمَ رَبَّ العَرْشِ العَظِيمِ أَنْ يَشْفِيَكَ
As alullaahal ‘adziim robbal ‘arsyil ‘adziim an yasyfiyaka / yasyfiyaki (dibaca 7x)Artinya : Aku meminta kepada Allah yang Maha Agung, Rabb pemilik ‘Arsy yang mulia agar menyembuhkanmu.
اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذْهِبْ الْبَاسَ اشْفِهِ وَأَنْتَ الشَّافِي لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَاؤُكَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقَمًا
Allahumma rabbannaasi adzhibil ba’sa isyfihi wa antas syafi laa syifaa’a illa syifaauka syifaa’an laa yughadiru saqaman”"Ya Allah Rabb manusia, dzat yang menghilangkan rasa sakit, sembuhkanlah sesungguhnya Engkau Dzat yang Maha menyembuhkan, tidak ada kesembuhan melainkan dari kesembuhan-Mu, yaitu kesembuhan yang tidak menyisakan rasa sakit." (HR. Bukhari)
امْسَحْ الْبَاسَ رَبَّ النَّاسِ بِيَدِكَ الشِّفَاءُ لَا كَاشِفَ لَهُ إِلَّا أَنْتَ
Amsihil ba’sa rabbannaasi biyadikas syifaa’u laa kaasyifa lahu illa anta"Hilangkanlah rasa sakit wahai Rabb manusia, di tangan-Mu lah segala kesembuhan, dan tidak ada yang dapat menyingkap penyakit tersebut melainkan Engkau." (HR. Buhari Muslim)